Save Our Shark!



Hiu adalah salah satu spesies yang hampir punah. Sebagai predator teratas, hiu mengontrol distribusi populasi hewan laut dalam rantai makanan. Namun ikan hiu terus diburu demi sebuah kebanggaan, prestise.


Selama tahun 2000 - 2010 menyebut, Indonesia adalah penangkap hiu terbesar di dunia. Penangkapan besar-besaran ini akibat lonjakan jumlah permintaan pasar terhadap produk hiu. Produk tersebut diekspor dalam bentuk sirip, minyak hati, kulit, bahkan dagingnya.


Perburuan hiu dapat merusak keseimbangan rantai makanan dalam ekosistem laut dan akhirnya berdampak negatif bagi ketahanan pangan Indonesia. Populasi hiu yang sehat dan beragam berperan penting untuk menyeimbangkan ekosistem laut, termasuk menjaga kelimpahan ikan-ikan bernilai ekonomis lainnya yang kita konsumsi.


Selain itu perburuan ikan hiu juga menyebabkan pencemaran pada air laut. Secara umum sirip hiu (atau terkadang bagian tubuh lainnya) didapatkan dengan memotong sirip mereka hidup-hidup atau biasa disebut dengan Shark Finning, lalu hiu tanpa sirip tersebut dibuang ke laut dalam keadaan masih bernyawa untuk kemudian mati secara perlahan. Hiu yang telah mati itu lama kelamaan menjadi bangkai dan mencemari ekosistem laut. Bakteri dari bangkai badan ikan hiu itulah yang nantinya akan menyebabkan pencemaran terhadap makhluk hidup lain di laut.

Jika kamu termasuk orang orang yang bangga dengan mengonsumsi makanan berbahan dasar hiu. Sadarlah bahwa makanan itu hanyalah tasteless dan tidak menyehatkan. Selain itu dengan mengonsumsi makanan berbahan sirip hiu kita hanya membuang banyak uang untuk sesuatu makanan yang tidak memiliki gizi.


Hentikan Promosi, Konsumsi, dan Penjualan Produk-produk Hiu! Langkah kecil dan nyata kita untuk tidak mengonsumsi hiu dapat berdampak sangat besar terhadap populasi alam. Karena dengan semakin sedikit hiu yang lama lama akan menghilang maka hancurkah ekosistem laut yang juga akan kehilangan ikan ikannya. Jadi marilah hentikan perburuan hiu untuk ikan ikan yang akan tetap anak cucu kita makan nantinya.


#SOShark Save Our Shark! Save Our Seafood! Save Our Ocean!

Komentar

Postingan Populer